03 Desember 2010

Preferensi TXCVR pada Topband (2010)

Frank, VO1HP, baru-baru ini membuat survei kecil pada maillist Topband Reflector mengenai merk/tipe transceiver yang disukai untuk digunakan pada gentlemen's band (160m), CW.


Walau bukan merupakan sebuah survei besar, namun, data yang dikumpulkannya ini dapat dipakai sebagai referensi mutakhir. 

K3 adalah yang paling banyak dipilih. Yang mengejutkan, merek/tipe baru dari Yaesu, Icom TIDAK tercatat pada daftar transceivers yang disukai.


Datanya sbb (jumlah pengguna txcvr, tipe/model):


14 - K3, dengan atau tanpa 2nd rx
3 - Orion I
2 - TS850
2 - TS590
1 - FT1000MP (vintage)
1 - FT2000
1 - FT1000D
1 - Omni VI
1 - Omni VII


Saya merasa beruntung masih memelihara YAESU FT1000MP (vintage) buatan 1997 yang dilengkapi dengan Inrad filters untuk CW. 160m di Cinere. Kondisinya masih baik walaupun sudah tergolong veteran.


Semoga bermanfaat.

4 komentar:

Tono, YB2CPO mengatakan...

Om Jo,

Senang menerima informasi ini, namun diantara listing yang telah dirilis ternyata masih menjadi sebuah obsesi untuk saya memiliki salah satu diantaranya. Kalau peribahasa masih terlalu jauh panggang daripada api.....!

Karena di listing saya cuma ada ICOM IC-707.

Namun modal semangat terus ada dan berhari-hari menghadang ZL8X gak terjaring pula dari Salatiga untuk LOWBAND 160 dan 80 meter.

73 de YB2CPO

Jo, YC0LOW, pemegang award DXCC dari ARRL pada 5 band mengatakan...

Tks OM Tono YB2CPO,
Saya kira, di hobi ini, kita bisa mulai dan bertahan dengan kondisi objektif (perangkat apa adanya). Tidak perlu harus selalu ada dalam kondisi ideal.

Ini link yang isinya mirip dengan apa yang kita bahas, walaupun dibuat pada 2003

http://topbanddxdiindonesia.blogspot.com/2008/02/peringkat-transceiver-pada-low-bands.html

bam ybØko/1 mengatakan...

mas Jo,
kalo' nggak liat callsignnya,sy tadinya mikir OM Frank ini orang Amrik ... abizzzz, kecuali Kenwood dan Yaesu yg dia "amati" merk Amrik semua, itupun terbatas pd Elecraft dan TenTec doang (!)
Kebetulan sy masih "miara" xcvr TenTec Scout 555 (type murah meriah-nya TenTec), thn 93an dulu sy beli lwt mail order lngsng ke factory di Dolly Parton Street ... cuma <USD 500. Tapi namanya jg barang murmer,RX-nya masih kalah sama TTE T-17 besutan OM Didi, YB3DD :)

Jo, YC0LOW, pemegang award DXCC dari ARRL pada 5 band mengatakan...

Yth OM Bam, YB0KO/1,
Memang, jumlah responden surveinya hanya 26 orang. Padahal, pada mailist tsb ada sekitar 600 orang pelanggan. Jadi, terbatas sekali, ya?

Saya perhatikan pada maillist tsb juga telah hadir banyak nama-nama pemain baru. Mungkin saja merekalah yang sebagian besar menjawab.

Tapi, dalam beberapa tahun terakhir ini, kinerja Elecraft K3 memang banyak yang memujinya. Terutama untuk RX pada Top Band.

Tnx es 73 de Jo, YC0LOW