18 Maret 2011

Topband 18 Maret 2011 (WIB)

Pagi ini (WIB) ada pembukaan yang lumayan pada topband (160m). Sinyal John, OZ1LXJ, dari kejauhan (QRB 10.936 km, QTF 325°) masuk ke Cinere dengan mutu "armchair copy" (2218z). Demikian pula sinyal UX3MZ (QRB 8904 km, QTF 321°) pada 2243Z. Keduanya masuk log saya.

Juga terjaring UA4YA (2219Z), UR5IAW (2226Z). Dua stasiun yang berusaha menjalin QSO namun saya sulit  terima callsign-nya adalah R1AUx dan SP3Bxx.

John, OZ1LXJ juga mengirim spot untuk YC1COZ, sbb
2237 oz1lxj 1823.5 YC1COZ CQ

Tnx es 73 de Jo, YC0LOW

2 komentar:

yc1coz mengatakan...

Om Jo, tadi pagi memang pembukaan yang mengasyikan. Saya juga berhasil qso dengan OZ1LXJ, OZ7YY. Ada beberapa lagi memanggil tapi penerimaan saya tidak baik, apalagi kuping saya hi hi. Mudah2 kondisi propagasi yang baik ini bisa terjadi setiap pagi.. he he...

Jo, YC0LOW, pemegang award DXCC dari ARRL pada 5 band mengatakan...

Terima kasih atas komentarnya, OM Feri. OZ1LXJ dan OZ7YY ounya Beverage yang istimewa mengarah ke Indonesia. Saya yakin bahwa pancaran Anda pun baik.

Kalau kondisi baik propagasi bisa terjadi setiap hari saya pun akan senang.