08 Agustus 2012

Konfirmasi LX7I pada 160m, CW


Gbr. 1. Kartu QSL 160m dari LX7I (klik untuk memperbesar)
Luxembourg adalah negara berwilayah kecil di kawasan Eropa Barat yang dilingkungi oleh negara-negara Belgia, Prancis dan Jerman. Saya tulis sebagai 'negara kecil' karena populasinya hanya sekitar 512.000.


Sudah pasti luas negara dan jumlah penduduknya tidak sebesar Cinere, Depok.

Namun mendengar stasiun LX pada top band tidak gampang. Setelah bertahun-tahun saya terjaga di tengah malam sampai dinihari kehilangan waktu tidur (sejak 1998), maka baru hari ini saya mendapat balasan/konfirmasi berupa kartu QSL dari LX7I (Gbr. 1)

Kartu QSLnya terdiri atas dua sisi dan saya gunakan teknik inset untuk memperlihatkan rincian data QSO kami.

QSO 160m CW terlaksana dua kali pada hari yang berbeda. Keduanya adalah saat saya beroperasi di RadioLand, Gn. Malang, Subang, Jawa Barat,

Saya sadari bahwa, sehari sebelumnya, LX7I sudah masuk ke dalam log saya, tapi  tetap saya terima lagi di hari yang lain agar kami menjadi lebih yakin. Rupanya, Phillipe operatornya pun bersikap sama dengan saya untuk memperoleh assurance contact.

Saya mengagumi gambar antena farm yang dimiliki olehnya.


LX7I menjadi negara DXCC yang ke-117 dalam koleksi 160m band, CW, saya

Tidak ada komentar: