23 Februari 2008

Kondisi Propagasi pada Top Band (160m) dan 40m, Minggu, March 11, 2007 12:36 PM

Dua kartu QSL yang tiba baru-baru ini cukup memberi perasaan lega. Dengan tibanya kartu dari Serbia & Montenegro dan Hawaii, terkumpul sudah 96 konfirmasi dari negara-negara DXCC pada Top Band (160m), sementara countries worked: 103 buah. Kalau tidak ada yang meleset, maka pada 2007 ini saya akan bisa klaim DXCC di band tersebut (sejak 1997).

Kelegaan tersebut mengobati rasa penasaran karena dalam empat minggu terakhir, kondisi propagasi 160m sangat buruk di setiap saat: sunset atau pun sun rise. Yang terdengar hanyalah static crashes jahanam. Ini berkait dengan kondisi cuaca yang mendung, hujan dan kerapnya badai petir --terutama di atas Jawa (lihat www.weather.com). Berbeda dengan pengalaman Ross, 9M2AX dari Kualalumpur, yang dalam satu harinya setelah sunset (WIB) bisa 'stripping' ke Amerika Serikat menembus ke Georgia, Colorado, Texas. Path yang tidak mudah pada 160m!

Bila menilik halaman-halaman LOW Band Chat di internet, juga tak tampak kemunculan stasiun-stasiun yang saya butuhkan. Terakhir kali adalah mendengar dan memanggil VK9DNX namun tiada berjawab sehingga hanya berhasil QSO pada 80 dan 40m, CW.

Kondisi buruk ini menuntun saya untuk ’buka warung’ pada 40m band, termasuk check-in beberapa kali pada Indonesia CW Net. Memang beda rasanya bertukar laporan sinyal dengan stasiun-stasiun dari midland Amerika Serikat di band ini. Speed CW bisa 'digas' menjadi 25 wpm dan tetap armchair copy. Pekan lalu, saya mendapat stasiun dari negara bagian MS sebagai tambahan dalam koleksi WAS 40m.

Setelah absen sekitar 5 tahunan lebih di 40m, saya masih menikmati band itu.

Tidak ada komentar: