Menunggu sejak Februari 2006, akhirnya baru pagi ini Northern Ireland dan England bisa saya dengar pada Top Band (160m) di Cinere.
Propagasi yang baik sebelum sun rise (WIB) memungkinkan saya membukukan QSO dengan Dick, GI3OQR (2241Z), dan G3YRO (2256Z).
Sinyal Dick sangat baik: 579! Tentu harus diingat bahwa sekarang di sana belum sepenuhnya masuk musim gugur. Saya bertemu pertama kali dengannya pada Top Band pada 5 Maret 1997. Rupanya dia masih 'setia' di sini.
Dua stasiun lainnya yang masuk log adalah dari Swedia: SM5DQC (2243Z) dan SM6CLU (2246Z). Keduanya stasiun-stasiun baru bagi saya. Sinyalnya tidak terlalu impresif. Rata-rata RST untuk mereka 459.
Saat YC0LOW bekerja dengan G3OYR, terjadi QSB sehingga saya minta call-signnya berulang-ulang. Proses ini ternyata terdengar oleh John, VE1ZJ di belahan lain dunia, yaitu pantai timur Kanada. Saat itu, di sana mulai sun-set. Gridnya adalah FN96VE atau sejauh 15.414 km dari QTH saya. Dia melaporkan RST 449 via Low Band Chat. Sayangnya dia tidak memanggil. Bila 'ya' mungkin saja terjadi Long Path QSO yang dini.
John, G3PQA tidak mau kalah untuk melaporkan tiga sinyal yang didengarnya dari YB-land pagi ini, WIB, yaitu: YC1KKK (2240Z), YB5AQB dan YC0LOW (2248Z) sbb: "22:48:05 Jo LOW excellent signal. Bob AQB 559.."
Walau tiada DXCC baru, pengalaman pagi ini tetap memukau. Semua saya kerjakan dengan antena TX jenis inverted-L sederhana (biaya kawat sekitar Rp 300.000, maksimum) dan daya pancar 100W! Top Band, full of mystery...
PS: Selamat untuk OM Supra, YC1KKK di Bandung. Saya tidak tahu apakah dia berhasil menjalin kontak. Tapi, dalam beberapa hari terakhir, sinyalnya terdengar dan dilaporkan ke DX Cluster oleh banyak Top Band DXer.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar