Mendiang Stew Perry, W1BB adalah seorang pionir Top Band (160m) di Winthrop, MA, Amerika Serikat. Julukannya "Mr 160". Karirnya sebagai seorang amatir radio dikenal sejak 1930 sebagai DXer pada Top Band. Namanya yang harum menjadi judul kontes (hanya) 160m, CW, yang dimulai sejak 1993, setahun sekali. Lengkapnya, Kontes Stew Perry Top Band Distance Challenge (SPTDC) yang diselenggarakan oleh Boring Radio
Kontes ini unik. Perolehan poin tiap QSO akan berbeda-beda bagi tiap stasiun karena didasari oleh jarak antar-stasiun yang didasari dengan pertukaran Grid Locator (dan RST). Intinya, poin terbesar adalah bagi stasiun QRP, kemudian stasiun Low Power dst. Tidak banyak stasiun dari YB/YC-land yang setia mengikutinya. Entah kenapa.
Seperti sudah diduga, kondisi propagasi bertingkah seperti seorang perawan, 'ngadat' bila ada perjaka (?).
Pembukaan propagasi merata ke semua arah, namun absorbsinya besar, sehingga semua puncak kuat-sinyal terdengar lemah. Level static noise cukup 'sopan'. Yang mengganggu adalah gejala QSB. Bila sedang down, sinyal dari semua arah serempak tak terdengar untuk puluhan menit lamanya. Lalu, serempak pula muncul lagi perlahan ke tingkat lemah. Persis perawan yang 'malu-malu kucing'. Tentu saja kondisi ini makin membuat saya menjadi malas dan mengantuk.
Hanya tiga belas stasiun masuk ke dalam log pada malam pertama, yaitu dari VK, YL, RU, JA, UU. Yang terdengar adalah lebih banyak lagi 5B4, SP, PA, KH6, OZ, OH, OM, dan lain-lain. Tapi, amat sulit untuk menembus tirai sinyal di Eropa pada saat kontes besar seperti ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar